Efektifitas Slow Stroke Back Massage Terhadap Peningkatan Kualitas Tidur Pada Lansia

  • I.A. Pascha Paramurthi Program Studi Fisioterapi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Bali Internasional
  • Komang Tri Adi Suparwati Program Studi Fisioterapi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Bali Internasional
  • Ni Putu Devi Sulistyawati K. Program Studi Fisioterapi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Bali Internasional

Abstract

Latar belakang: Kualitas tidur adalah ukuran dimana seseorang mendapat kemudahan dalam memulai tidur dan mempertahankan tidur. Gangguan tidur adalah salah gangguan yang sering dialami lansia. Gangguan tidur akan menimbulkan masalah pada kualitas tidur lansia. Tujuan dari. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas dari slow stroke back massage terhadap peningkatan kualitas tidur. Metode : Penelitian ini adalah eksperimental dengan rancangan penelitian pre and post test control group design. Teknik pengambilan sampel dengan simple random sampling. Sampel penelitian berjumlah 18 orang pada kelompok 1 dan 2. Pada kelompok 1 diberikan slow stroke back massage dan kelompok 2 tidak diberikan perlakuan. Kualitas tidur diukur menggunakan Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI). Hasil: Uji beda nilai rerata dengan independent sample t-test setelah perlakuan ditemukan perbedaan pada Kelompok 1 setelah intervensi 4,11±1,054 dan Kelompok 2 setelah intervensi 6,89±3,516 yang diperoleh dengan nilai p = 0,012 (p < 0,05). Kesimpulan: Pemberian slow stroke back massage efektif dalam meningkatkan kualitas tidur pada lanjut usia.


 

References

1. Husada, S.K., 2015. Hubungan Tingkat Kecemasan dengan Kualitas Tidur Penderita Asma di RSUD Kabupaten Karanganyar.

2. Wisnu Murti, N., 2017. Efek Circulo Massage Terhadap Gangguan Tidur Pada Wanita Lansia Di Posyandu Lansia Cebongan Ngestiharjo Kasihan Bantul (Doctoral Dissertation, Fakultas Ilmu Keolahragaan).

3. Shinta, A.A., Winaya, I.M.N. and Tianing, N.W., 2014. Pemberian Intervensi Slow Stroke Back Massage Menurunkan Tekanan Darah Pada Wanita Middle Age Dengan Kondisi Pre-Hypertension Di Banjar Batan Buah, Desa Kesiman, Kecamatan Denpasar Timur, BALI. Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia, 3(2).

4. Guyton, A.C. 2014. Text Book of Medical Phisiology Eleventh Edition. Philadelphia: Elsevier Saunders. pp.161-70.

5. Azis, M.T. (2014). Pengaruh terapi pijat (massage) terhadap tingkat insomnia pada lansia di Unit Rehabilitasi Sosial Pucang Gading Semarang. Jurnal keperawatan.

6. Kaur, J., Kaur, S. and Bhardwaj, N., 2012. Effect of'foot massage and reflexology'on physiological parameters of critically ill patients. Nursing and Midwifery Research, 8(3), pp.223-33.

7. Sukarendra, & Putu. (2013). Pengaruh pijat refleksi terhadap insomnia pada lansia di Desa Leyengan Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang. Jurnal Keperawatan.

8. Wulan NP, Winaya IM, Muliarta IM. Intervensi Slow Stroke Back Massage Lebih Menurunkan Tekanan Darah Daripada Latihan Deep Breathing Pada Wanita Middle Age Dengan Pre-Hypertension. Majalah Ilmiah Fisioterapi Indonesia.;4(1).

9. Oshvandi, Kh., Abdi, S., Karampourian, A., Moghimbaghi, A., & Homayonfar, Sh. (2014). The effect of foot massage on quality of sleep in ischemic heart disease patients hospitalized in CCU. Iran Journal Critical Care Nurse, 7(2), 66–73.

10. Jahdi F, Mehrabadi M, Mortazavi F, Haghani H. The effect of slow-stroke back massage on the anxiety levels of Iranian women on the first postpartum day. Iranian Red Crescent Medical Journal. 2016 Aug;18(8).
Published
2019-12-31
How to Cite
PARAMURTHI, I.A. Pascha; SUPARWATI, Komang Tri Adi; SULISTYAWATI K., Ni Putu Devi. Efektifitas Slow Stroke Back Massage Terhadap Peningkatan Kualitas Tidur Pada Lansia. Bali Health Journal, [S.l.], v. 3, n. 2-1, p. S10-S17, dec. 2019. ISSN 2599-1280. Available at: <http://ejournal.unbi.ac.id/index.php/BHJ/article/view/106>. Date accessed: 28 mar. 2024. doi: https://doi.org/10.34063/bhj.v3i2-1.106.